6 Nov 2022

Bahaya NAPZA dan HIV AIDS


Bahaya NAPZA dan HIV AIDS





Sabtu, 05/11/2022, bertempat di Kelas IX J Adik-Adik Pramuka Garuda MTsN 1 Kediri memberikan Pengetahuan kepada teman sebaya “Anggota Aktif Paspramore “ Bahaya NAPZA dan HIV AIDS dengan tema "Percaya Diri : Raih Prestasi Tanpa Adiksi".

Pada kegiatan kali ini salah satu Anggota Paspramore memberikan  Pengetahuan kepada teman sebaya “Anggota Aktif Paspramore” didampingi OLeh Kakak Pembina Satuan yaitu K.Mahmudi yang mana yang pada minggu sebelumnya Pembina mengikuti Kegiatan penyuluhan tentang bahaya NAPZA dan HIV AIDS, maka Ujar K. Mah sebutan dalam latihan Perlu saya sampaikan ke Adik-Adik Pramuka Garuda supaya adik-adik tahu bahaya tersebut. Di samping itu juga K. Mah membahas mengenai pengoptimalan potensi Anggota Paspramore. Selain itu, kegiatan ini juga mengenalkan keberadaan dari Satgas Anti Narkoba MTsN 1 Kediri yang dulu perna Eksis dan berbagai macam kegiatan menarik di dalamnya yang sekarang tinggal Scabnya saja. Mudah-Mudah setelah Pandemi berakhir Satgas Kita muncul lagi. Untuk Penyampaian materi kepada sesama teman sebaya di sampaikan Oleh Kak. Anre  dan juga pengalamnya sebagai Pinru Jamnas 2022 disampaikan.
Kegiatan ini tentunya diadakan sebagai bentuk tanggungjawab Anggota Paspramore , untuk tahu dan tidak coba bahaya narkoba dan HIV/AIDS di kalangan pelajar. Harapan untuk kedepannya, kegiatan ini dapat berguna untuk mencetak generasi-generasi yang unggul, berprestasi sesuai minat dan bakat, tanpa disertai adiksi terhadap narkoba maupun zat adiktif lainnya.//mudi-riz

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih sudah mengunjungi Web Pramuka MTsN 1 Kediri ( Pramuka MTsN Pare) kami semoga sukses kakak-kakak